iSOC beroperasi di empat kota dan menggunakan kamera-kamera CCTV yang memiliki IP tetap, berkemampuan zoom dan berotasi dan dipasang di 40 lokasi tersebar di New Delhi, Dehradun, Kshipur dan Rudrapur.

Pengoperasian iSOC memiliki dua tujuan ; untuk memantau lalu-lintas, dan memberikan kemampuan respon cepat terhadap berbagai potensi ancaman teroris, jelas Sanjay Agrawal, Chief Information Officer National Highway Authority of India, dikutip Plaza eGov dari FutureGov (20/5). "Tujuan mendasar pengoperasian kamera-kamera ini untuk memonitor kondisi lalu-lintas jalan raya dan memiliki kemampuan melihat obyek/subyke dengan jelas berkat kemampun kamera melakukan zoom in pada berbagai insiden yang terjadi di jalan raya, langsung dari ruang kendali. Sebagai bagian sistem manajemen jalan raya, ada sebuah rencan untuk menempatkan kamera-kamera di setiap 2 kilometer jalan raya nasional di waktu mendatang.
Kamera-kamera yang dioperasikan oleh iSOC memiliki fitur multi penyimpanan untuk mencegah kehilangan data dan analisa intelijen gabungan, seperti kemampuan mendeteksi secara otomatis parkir ilegal dan pelanggaran lalu lintas.
(Martin Simamora)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar