Editor : Martin Simamora, S.IP |Martin Simamora Press

Kamis, 25 Februari 2010

Hewlett-Packard Bangun Fasilitas Riset Cloud Computing, Dukung Inisiatif Pemerintah Singapura


Pemerintah Singapura pun menyambutnya positif. Menteri Perdagangan dan Industri Singapura, Lim Hng Kiang menyatakan,"Sangat senang HP mengembangkan sepenuhnya berbagai aktivitas bernilai tinggi di Singapura termasuk riset-riset tingkat tinggi. Ekspansi HP pun akan mendukung berkembangnya peran Singapura sebagai sebuah sentra (hub) global di Kawasan Asia.

Singapura terunggul di Asean dalam pemberdayaan ICT baik di sektor pemerintah dan swasta sehingga dapat dipahami bila salah satu raksasa TI Hewlett-Packard memilih negara mungil ini sebagai tempat pembangunan fasilitas riset ketujuh di seluruh dunia, dan telah diresmikan pada Rabu (24/2).

Fasilitas Riset HP akan mengembangkan bagaimana data center dan aplikasi di desain ulang agar dapat memenuhi berbagai kebutuhan komputasi awan (Cloud Computing) di masa mendatang. Laboratorium HP Singapura akan menjalin kerjasama erat dengan sejumlah laboratorium global lainnya seperti;Service Automation and Integration Lab (SAIL) yang berkedudukan di Palo Alto, California, Automated Infrastructure Lab (AIL) berbasis di Bristol, Inggris,untuk membangun platform enterprise baru software awan (cloud) yang disebut Cirrious.


HP menyatakan akan menginvestasikan S$50 juta atau setara dengan US$35.6 juta untuk pembangunan fasilitas lokal yang akan memakan waktu lebih dari 5 tahun, dan akan menjadi laboratorium sejenis yang ketujuh di dunia. Tan Yen Yen, vice president dan managing director HP Singapore berujar,"Singapura adalah basis utama banyak pelanggan Data Center HP, dan pengembangan fasilitas riset dapat mendukung keunggulan HP dalam Cloud Computing sebagai upaya penting bagi berbagai potensi yang terus bertumbuh di kawasan ini,jelasnya disitat ZDNet Asia. Singapura berperan sebagai regional headquarters HP.


Pemerintah Singapura pun menyambutnya positif. Menteri Perdagangan dan Industri Singapura, Lim Hng Kiang menyatakan,"Sangat senang HP mengembangkan sepenuhnya berbagai aktivitas bernilai tinggi di Singapura termasuk riset-riset tingkat tinggi. Ekspansi HP pun akan mendukung berkembangnya peran Singapura sebaga sebuah sentra (hub) global di Kawasan Asia dimana semua MNC/perusahaan multi nasional dan berbagai perusahaan kelas menengah global dan berbagai perusahaan Asia menjadikan Singapura basis untuk; inovasi, managemen dan integrasi seluruh bisnisnya (Asia dan global), tukasnya.


Fasiltas riset HP akan menjadi bagian dari berbagai inisiatif yang sedang dikerjakan oleh Pemerintah negara pulau Singapura yaitu terlibat dalam kolaborasi internasional yaitu: Cirrus dengan para mitranya;Intel, Yahoo dan intasi Pemerintah Singapura: Infocomm Development Authority (IDA) yang akan mengembangkan sebuah Open Source Testbed (uji ketahanan performa) yang terdiri dari; multiple data center di seluruh dunia, yang akan berfokus pada riset dan edukasi Cloud Computing.

(ZDNet Asia | Martin Simamora)


Tidak ada komentar:

Corruption Perceptions Index 2018

Why China is building islands in the South China Sea

INDONESIA NEW CAPITAL CITY

World Economic Forum : Smart Grids Explained

Berita Terbaru


Get Widget