Judul diatas adalah tema iGov Global Forum yang dijadwalkan akan berlangsung di Suntec Singapore International Conference & Exhibition Center pada 14-15 Juni 2010 mendatang, diperkirakan 300 delegasi tingkat tinggi yang mewakili berbagai pemerintahan dan pelaku utama indistri infokom seluruh dunia akan hadir di Singapura.
Peter Ho, Head of Civil Service and Permanent Secretary pada Kementerian Luar Negeri Republik Singapura akan menjadi tamu dan pembicara kehormatan dan akan dilanjutkan dengan serangkaian pembicara para ahli dan praktisi yang akan memaparkan berbagai perkembangan utama e-Government di seluruh dunia dan saling berbagi praktik-praktik terbaik dalam pembuatan kebijakan dan penerapan teknologi, menjadi salah satu topik menarik.
iGov Global Forum seperi diberitakan mis-asia.com akan menghadirkan pembicara-pembicara terkemuka baik dari sektor pemerintah dan industri infokom yaitu;
+ Anders Henneberg, Vice-President, KMD A/S, Denmark
+ Dr Bruno Lanvin, Executive Director, eLab@INSEAD
+ Dr David McClure, Associate Administrator, Office of Citizen Services and Communications, General Services Administration, USA
+ Grant Powell, Executive Director, Accenture Management Consulting Innovation Centre
+ James Kang, Assistant Chief Executive, Government Chief Information Office, IDA
+ Lim Swee Cheang, Director/Chief Executive Officer, Institute of Systems Science, National University of Singapore
+ Seah Chin Siong, Chief Executive Officer, IDA International
+ Dr Soumitra Dutta, The Roland Berger Chaired Professor of Business and Technology, Academic Director of eLab, INSEAD
+ Dr Toshio Obi, Director, Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) e-Government Research Centre, and Professor, Waseda University, Japan
+ Dr Wong Poh Kam, Professor, Lee Kuan Yew School of Public Policy, National University of Singapore
Peserta iGov Forum juga akan melakukan kunjungan ke sejumlah lokasi pada 15 Juni untuk mengeksplorasi bagaimana pemerintah Singapura mengembangkan e-Government hingga saat ini, antara lain di Nanyang Polytechnic (edukasi) dan Rumah Sakit Ibu dan Anak KK.
Sekretaris Tetap pada Kementerian Keuangan Chan Lai Fung yang juga Chairman iGov Council berharap saling berbagi pengalaman di iGov Forum akan membatu e-Government Singapura semakin mampu melayani publik dalam skala yang lebih besar dan semakin maju.
(Martin Simamora)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar