Aircraft carriers INS Virat |
Shipboard fighter Mig-29K (Russia) sgtofu.com |
Kapal Induk kelas Vikrant secara resmi dimulai dengan pembangunan INS Vikrant pada April 2005 lalu, Lunasnya rampung pada Februari 2009, dan dijadwalkan segera diresmikan pada pertengahan tahun 2011 dan akan memasuki masa tugas pada 2014.Kapal Induk kedua (IAC-2) dijadwalkan akan dibangun pada 2010 dan diharapkan operasional pada 2017 mendatang.
Kapal induk kelas Vikrant dirancang oleh Directorate of Naval Design. Kelas Vikrant dapat mengoperasikan beragam pesawat tempur, kombinasi pesawat tempur Rusia Mig-29K, Ka31 dan pesawat tempur ringan buatan dalam negeri. Kelas Vikrant akan ditenagai dengan 2 turbin gas LM2500. Vikrant akan menerapkan sistem-sistem otomasi canggih untuk pengoperasian mesin kapal, navigasi kapal dan kemampuan daya tahan.
Kapal induk kelas Vikrant akan memiliki panjang keseluruhan 260m dan lebar 60m dan pembenaman (displacement) 40,000t. Kapal ini dapat mengakomodasi 1,600 personil termasuk awak kapal, pilot dan kru serta pasukan.
defence.pk |
Pembangunan kapal menggunakan baja berkekuatan tinggi yang dibuat sendiri dengan batuan Defence Research and Development Organisation dan Steel Authority India. Kapal induk ini akan menjadi kapal terbesar yang pernah dibangun oleh CSL.
Fincantieri dari Italia akan memberikan bantuan untuk integrasi sistem propulsi kapal dan Naval Design Bureau dari Rusia akan memasok teknologi avionik. Menteri Pertahanan India telah menghibahkan dana bagi galangan kapal untuk memperbaiki infrastruktur seperti workshop dan mesin-mesin heavy-duty. Pengerjaan kapal akan rampung dalam dua tahap.
TAHAP PERTAMA meliputi persiapan peluncuran kapal pada penghujung 2010, sementara yang KEDUA akan meliputi pekerjaan-pekerjaan tersisa hingga penyerahan kapal.
PESAWAT TEMPUR
Sea Harrier (wn.com) |
Dek landasan akan dilengkapi dengan 2 runway lepas landas dan sebuah landasan pendaratan yang dilengkapi dengan tiga kabel penahan. Sistem STOBAR (short taje-off but arrested recovery) diletakan menghadap dek penerbangan yang digunakan untuk menerbangkan dan melindungi kapal dari dek kapal induk. IAC2 akan dilengkapi dengan sistem ketapel uap/ steam catapaults dan bukan STOBAR agar dapat meluncurkan kapal-kapal tempur generasi ke-empat. Kapal induk akan mampu membawa hingga 30 kapal tempur, memiliki hanggar yang memadai dan berbagai fasilitas pemeliharaan pesawat pun tersedia di kapal induk.
Grup pesawat tempur akan terdiri dari campuran berbagai pesawat termasuk; MIG-29K, Sea Harrier dan pesawat terbang ringan seperti HAL Dhruv dan helikopter-helikopter Ka-31. Ka 31 akan berperan sebagai pemberi peringatan dini udara.
SISTEM PERSENJATAAN
Kapal Induk kelas Vikrant akan dilengkapi dengan sebuah sistem peluncur vertikal untuk misil-misil permukaan ke udara jarak jauh. Sistem senjata jarak dekat akan melengkapi Vikrant bagi perlindungan dirinya terhadap ancaman misil-misil anti kapal dan pesawat tempur. Empat OTO Melera 76mm Super Rapid gun; dua ditempatkan ditempatkan di haluan kapal dan dua lagi ditempatkan di bagian buritan kapal.
OTO Melera 76mm dapat memuntahkan 120 putaran per menit dengan jarak tembak 30,000 meter.
Sistem Radar
Kelas Vikrant akan dilengkapi dengan radar udara peringatan dini yang moderen, navigasi taktis udara VHF dan UHF dan sistem-sistem pencari arah. Kapal juga akan dilengkapi dengan kemampuan jamming atau membungkam sistem radar dan komunikasi lawan. Sistem Manajemen Tempur dikapal akan dilengkapi dengan berbagai sensor dan berbagai link data taktis untuk memberikan kewaspadaan situasi yang real time atau aktual sesungguhnya.
Sistem propulsi atau penggerak kapal
defence.pk |
Perpaduan turbin gas dan sistem propulsi gas akan memberikan daya bagi kapal. Empat turbin gas General Electric LM2500 dan turbin-turbin gas akan menggerakan dua posros yang akanb menghasilkan total daya sebesar 80MW. Sistem propulsi memberikan kecepatan maksimum lebih dari 28kt dan daya jelajah hingga 8,000 nautical mil.
-naval-technology.com | Martin Simamora
Tidak ada komentar:
Posting Komentar