Editor : Martin Simamora, S.IP |Martin Simamora Press

Rabu, 22 September 2010

Facebook Dikabarkan Akan Produksi Telepon Bergerak

Facebook Goes Mobile
Sebuah sumber yang tak bersedia diungkapkan identitasnya, menyatakan bahwa Facebook berencana untuk memproduksi telepon bergerak besutan sendiri, demikian ungkap TechCrunch. Facebook dikabarkan membuat softwrae khusus untuk telepon dan bekerjasama dengan pihak ketiga untuk membuat perangkat kerasnya.
phandroid.com : Joe Hewitt

Dua karyawan Facebook dengan level manajerial yang tinggi, Joe Hewitt dan Matthew Papkipos diakabarkan bekerja secara rahasia pada proyek ini, yang bahkan tidak diketahui oleh hampir semua staf Facebook. Kedua karyawan dengan level manajerial yang tinggi tersebut diketahui memiliki pengalaman yang dalam terhadap sistem operasi Facebook.

Hewitt turut membantu penciptaan browser Firefox dan pernah bekerja di Parakey sebelum perusahaan tersebut dimiliki oleh Facebook pada tahun 2007 lalu. Parakey yang tak pernah diresmikan, digambarkan sebagai sebuah "web-base operating system".

Hewitt juga menciptakan semua aplikasi Facebook untuk aplikasi web iPhone. Papakipos pernah memimpin proyek Google Chrome OS hingga Juni. Dia kemudian berhenti dan bergabung dengan Facebook. Di tempat terpisah juru bicara Facebook, dilansir Telecompaper (20/9/2010) telah menyangkal jika perusahaannya sedang mengembangkan sebuah telepon bergerak, menegaskan bahwa Facebook fokus pada upaya mengintegrasikan online social network dengan telepon bergerak menjadi lebih baik.

(Martin Simamora)

Tidak ada komentar:

Corruption Perceptions Index 2018

Why China is building islands in the South China Sea

INDONESIA NEW CAPITAL CITY

World Economic Forum : Smart Grids Explained

Berita Terbaru


Get Widget